TiPhone – Telkomsel Luncurkan Layanan Bola

TiPhone e88

TiPhone Mobile Indonesia menggandeng Telkomsel merilis 2 paket bundling Soccer untuk memberikan kemudahan akses informasi seputar sepakbola. Yakni TiPhone T88 Soccer Edition dan TiPhone E88 Soccer TV Edition.

Kedua seri ini menyajikan aplikasi sepakbola bernama Soccer Mobile. Untuk menikmati layanan tersebut, pelanggan hanya dikenakan tarif Rp 2 ribu per minggu per menu. Aplikasi ini menyajikan informasi tentang tim nasional sepakbola Indonesia dan PSSI, Liga Super Indonesia, Liga Inggris, Liga Italia dan lain-lain.

Baca lebih lanjut

Nokia Hadirkan Ponsel Seri E Terbaru, Nokia E73

Produsen ponsel Nokia siap menghadirkan lini produk terbaru untuk jajaran communicator seri E. Kabarnya, suksesor dari seri E72 ini akan tersedia di pasar ponsel mulai Juni mendatang.

Ponsel dengan nama produk E73 ini akan diluncurkan Nokia di Eropa bulan depan sebelum pada akhirnya dipasarkan di Amerika Utara, dan kemudian di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Menurut kabar yang beredar, seri E73 ini akan hadir dengan versi OS Symbian terbaru, yakni S60 edisi ketiga. Hampir tidak ada perbedaan yang mencolok antara E73 dengan E72 yang jadi seri sebelumnya.

Nokia E73 juga berbentuh pipih dan panjang, serta memiliki susunan keyboard yang rapat. Sehingga membuat E73 dan E72 terlihat sangat mirip. Perbedaan hanya terlihat pada tombol shortcut untuk Homescreen, Calendar, Phonebook, dan Message yang terletak di sisi depan ponsel.

Baca lebih lanjut

Nexian NX-T780: Murah, Bisa TV

Pasar ponsel qwerty online memang tengah naik daun. Namun, tak berarti pamor HP candybar low-end surut begitu saja. Nexian, lewat seri NX-T780 coba membuktikan kepiawaiannya, dengan menghadirkan ponsel murah berkualitas, dengan dukungan TV analog.

Tak jauh beda dengan ponsel lokal lain di kelas entry level, Nexian lewat seri NX-T780 mencoba menawarkan fitur khas ponsel lokal semisal dual on GSM. Juga, beberapa fasilitas multimedia menarik.

Berbekal banderol 450 ribuan, NX-T780 setidaknya mampu memikat konsumen. Terlebih lewat dukungan TV tuner analog, yang banyak diburu konsumen seiring merebaknya pertandingan sepakbola.

Baca lebih lanjut

Setahun, 3 Juta Ponsel Qwerty Nexian Terjual

Tepat setahun yang lalu, Nexian menggelontorkan ponsel qwerty pertamanya. Hingga kini, lebih dari 3 juta ponsel qwerty telah digelontorkan Nexian.

Hari ini tepat satu tahun kami meluncurkan qwerty pertama, yakni Nexian NX-G900 dengan harga Rp999.000. Kami mencoba memberikan inovasi kami untuk Indonesia, ponsel qwerty yang tidak biasa, di bawah harga 1 juta sehingga masyarakat Indonesia bisa memiliki ponsel qwerty. Kali ini, harganya di bawah 500 ribu, sekira Rp299.000, ujar Presiden Direktur PT Metrotech Jaya Komunika Martono Jaya Kusuma, saat peluncuran ponsel qwerty NX-G381i di Mall of Indonesia, Kelapa Gading, Jakarta, Sabtu (1/5/2010).

Dengan harga semurah itu, fitur yang didapat hampir sama dengan qwerty harga sejutaan, chatting melalui Yahoo Messenger, Facebook, Twitter, sampai Nexian Messenger.

NX-G381i merupakan terobosan kami yang ketiga untuk menghadirkan ponsel qwerty yang murah, setelah NX-G900 dengan harga Rp999.000, lalu G522 dengan harga Rp599.000, papar Martono.

Sampai akhir Desember 2009, ponsel lokal merek Nexian diklaim telah digunakan oleh sekira 3.500.000 masyarakat di Indonesia. Dari jumlah tersebut, tiga juta unit dikontribusi dari ponsel qwerty. Bahkan angka ini belum termasuk penjualan Nexian seri qwerty yang baru tiga bulan lalu diluncurkan dan kini telah terjual sekira satu juta unit. Artinya, diperkirakan lebih dari 4 juta ponsel Nexian telah terjual di Indonesia, termasuk Nexian Music, dan seri non-qwerty lainnya.

Ponsel G381i sendiri telah dibundling dengan layanan Telkomsel Kartu As Serba Seribu, berupa 1.000 sms ke seluruh pelanggan Telkomsel, hingga nelepon lama serba Rp1.000 per hari, serta bonus internet 5 MB, Facebook dan chatting Rp1.000.

Hebatnya, ponsel ini memiliki dual simcard dengan kartu utama yang tidak bisa diganti, harus Telkomsel. Jika kartu utama tidak menggunakan Telkomsel maka kedua kartu tidak akan bisa dipakai, ujar VP Channel Management Telkomsel Gideon Edie Purnomo.

Masalah bundling ponsel qwerty, Gideon sendiri tidak menyebutkan sudah berapa kali Telkomsel melakukan bundling. Namun yang jelas, untuk tahun ini Telkomsel berharap dapat menjual sedikitnya 2 juta ponsel bundling.

Nokia : Ponsel Jadikan Kamera Digital Usang

Perkembangan yang cepat dari teknologi ponsel kamera akan dengan singkat membuat kamera digital bahkan yang profesional menjadi usang, menurut kepala penjualan Nokia.

“Ponsel kamera dalam waktu dekat akan merevolusi pasar menyangkut sistem kamera,” ujar Anssi Vanjoki dalam sebuah pidato di Helsinki. “Mereka tidak membutuhkan lensa berat ke mana-mana,” ujar Vanjoki, menunjuk pada fotografer profesional yang mengambil gambarnya.

Baca lebih lanjut

Sony Ericsson Rilis Duo Ponsel Zylo dan Spiro

Sony Ericsson hari ini mengumumkan duo terbaru yang meneruskan warisan ponsel iconic Sony Ericsson Walkman™ yang telah memenangkan berbagai macam penghargaan. Dengan penjualan lebih dari 130 juta ponsel Walkman™ di seluruh dunia, Sony Ericsson kini menambahkan dua ponsel Walkman™ dengan harga terjangkau ke dalam portofolionya tanpa mengurangi fitur yang telah ada sebelumnya.

Sony Ericsson Zylo™ dan Sony Ericsson Spiro™ memberikan konsumen pengalaman terbaik untuk mendengarkan musik yang selalu diharapkan dari sebuah ponsel Walkman™ , namun ditingkatkan fiturnya menjadi lebih canggih dengan memadukan musik dan jejaring sosial. Dari Twitter™ ke Facebook™, konsumen dapat berhubungan dengan teman-teman dengan hanya menekan tombol sembari mendengarkan musik kesukaan mereka di player Walkman™. Fungsi penting lainnya yang terdapat di kedua ponsel tersebut adalah TrackID™ – yang memberikan konsumen akses pada judul dan nama artis dari sebuah lagu yang sedang didengarkan di manapun mereka berada.

Baca lebih lanjut

HT Mobile G10: Qwerty Murah Bisa Rekam Telepon

Serbuan ponsel QWERTY ke pasaran tanah air tak kunjung mereda. Hampir semua brand lokal bermain di segmen yang sama. Karakter disain dan tampilan ponsel yang digelontorkan pun rata-rata memiliki kesamaan. Alhasil, sisi harga jadi perhatian untuk penetrasi pasar, dengan menghadirkan qwerty murah.

Salah satu ponsel lokal qwerty murah yakni HT Mobile G10, yang dilepas dipasaran dengan banderol tak lebih dari Rp 500 ribuan. Kelengkapan fiturnya lumayan komplit. Kinerjanya? Simak ulasan berikut.

Disain & Interface
Konsep candybar-nya mengikut full QWERTY. Hanya, sektor bodi tetap dibuat mungil. Tak selebar dan sebongsor kerabatnya HT G30 atau pun G31. Malahan, dilihat dari perawakannya lebih cenderung mirip ponsel keluaran IMO: B369. Cuma, pada G10 memiliki lis metalik di jajaran D-pad.

Baca lebih lanjut

Nokia E5, C3 dan C6 Hadir Awal Kuartal 3

Nokia telah memperkenalkan tiga ponsel messaging terbarunya, dengan harga lebih murah dibanding BlackBerry. Ponsel bertipe E5, C6 dan C3 itu diperkirakan menyambangi Indonesia di awal kuartal 3 2010.

Hal tersebut diungkapkan oleh Legi Soegianto, Operative Product Marketing Manager Nokia Indonesia, Jumat (16/4/2010), saat ditemui detikINET di sela-sela peluncuran Nokia N900, bertempat di Cafe Tea-Addict Jakarta.

Baca lebih lanjut

Kode Tombol Rahasia Ponsel Sony Ericsson – Secret Code of SonEr

Berikut ini adalah kunci kode tombol rahasia yang dapat anda jalankan sendiri dengan mengetiknya di keypad hp ponsel anda yang bermerek Sony Ericsson.

  1. Melihat IMEI (International Mobile Equipment Identity) Caranya tekan * # 0 6 #
  2. Merubah bahasa menjadi bahasa inggris / english Caranya tekan * # 0 0 0 0 #   (catatan: Jika Anda mengubah dari bahasa default ke bahasa lainnya, kemungkinan akan sulit untuk kembali ke bahasa default)
  3. Mengunci sim card agar tidak bisa mengganti simcard. Caranya tekan < * * < dan untuk membukanya harus mengetahui kode unlock ponsel anda
  4. Melihat service menu dan versi software ponsel sony ericsson. Caranya tekan > * < < * < *   maka Anda akan melihat model ponsel, info software, IMEI, info konfigurasi, sim lock status, REAL time clock, total waktu bicara dan label text.
    Anda juga bisa tes phone service dan hardware dari menu ini (tampilan utama, kamera, LED/illumination, Flash LED, keyboard, earphone, speaker, microphone, radio dan test getar).

Penting / Important!!

Boleh coba tapi resiko sendiri. Tidak menerima komplain! / Try these codes at your own risk! We don’t accept any complaints.

10 Handphone Terbaik 2009 versi Majalah Forbes

Berikut adalah daftar 10 ponsel terhebat di dunia versi majalah Forbes tahun 2009.

Parameter untuk masuk dalam kategori ini adalah harga murah, teknologi layar sentuh yang sempurna, tahan lama dalam hal baterai, kapasistas memori internal yang cukup besar, dan juga harus memiliki fitur kamera untuk mendeteksi wajah.

Baca lebih lanjut